Semua orang pasti menginginkan hunian yang
nyaman, aman, dan sehat, termasuk aku. Namun buat kamu yang menginginkan hunian
seperti diatas tentu perlu memperhatikan beberapa hal sebelum kamu memutuskan
untuk menetap di sebuah hunian selain perlunya mempertimbangkan kemampuan finansial.
Berikut ini adalah beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum kamu memutuskan memilih suatu hunian:
1. Strategis
Tempat hunian yang strategis
merupakan hal pertama yang perlu diperhatikan, namun strategis menurut versi
kamu mungkin tidak sama dengan strategis menurut kaca mata saya karena semua
bergantung dari kebutuhan kamu.
Misal : strategis yang kamu inginkan adalah hunian tersebut memiliki jarak tempuh ke kantor yang lebih dekat sehingga kamu tidak perlu membuang banyak waktu di jalan dan bisa menghemat biaya.
2. Keamanan
Tingkat keamanan suatu hunian juga menjadi pertimbangan sebelum kamu memutuskan untuk memiliki sebuah properti disana. Agar saat menempati properti tersebut tidak menimbulkan penyesalan di kemudian hari.
3. Lingkungan
Apakah lingkungan yang hendak
kamu tinggali merupakan lingkungan seperti yang kamu kehendaki, misal tidak
terlalu bising, tidak terlalu banyak polusi dan sebagainya yang perlu kamu
ketahui sebelum memutuskan membelinya.
Setelah kita memutuskan 3 hal diatas maka langkah selanjutnya adalah membuat rumah yang kita beli menjadi hunian yang sehat dan nyaman sehingga kamu makin betah dirumah.
Beberapa Hal Yang Perlu Diperhatikan Agar Hunian Sehat Dan Nyaman :
1. Menghindari Penggunaan Material Yang Berbahaya.
Dengan tidak menggunakan
bahan material yang berbahan baku kimia berbahaya maka kamu akan terhindar dari
dampak buruk terhadap kesehatan.
Misal: penggunaan jenis cat yang lebih ramah lingkungan.
2. Pengaturan Cahaya Alami
Pilih hunian yang memiliki cahaya cukup agar rumah terasa hangat dan kering sehingga terhindar dari udara lembab dan penggap.
3. Atur Sirkulasi Udara
Dengan sirkulasi udara yang baik maka udara dalam rumah lebih nyaman dan tidak pengap untuk itu perlu menyiasati agar udara bisa keluar masuk dengan baik.
4. Bebas Hama
Selalu jaga kebersihan hunian dengan tidak membiarkan tikus, kecoa serta hewan lain bersarang dan berkembang dalam rumah.
5. Kelola Sampah dan Limbah
Gaya hidup sehat dan minim
sampah sudah menjadi bagian dari lifestyle kaum milenial jadi untuk masalah
yang satu ini tentu kamu sudah paham bagaimana cara agar sampah dan limbah
tidak menimbulkan bau dengan memilah sesuai jenis sampah.
Setelah kita bahas lebih lanjut tentu kamu semakin paham bahwa banyak hal yang perlu diperhatikan dan dipertimbangkan dengan baik selain beberapa aspek yang berhubungan dengan finansial sebelum memutuskan untuk memilih hunian.
Rumahku Istanaku
Istilah diatas tentu bukan hal yang baru buat
kamu, apalagi bagi masyarakat modern dan kaum milenial pasti menginginkan
hunian yang akan menjadi istana bagi mereka tinggal dan memberikan kenyamanan saat
beristirahat seusai pulang dari bekerja.
Kenyamanan rumah juga dipengaruhi oleh situasi
didalam rumah, memilih dan memiliki desain rumah seperti yang kita inginkan
mulai dari warna cat, pemilihan desain, perabotan yang multifungsi, asesoris dekorasi
yang menarik yang mencerminkan karakter pemilik rumah juga akan membuat
kenyamanan saat berada di dalam rumah.
Jika semua hal diatas terpenuhi maka istilah Rumahku
Istanaku bukan lagi isapan jempol namun sudah berada di dalam
genggaman sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan kamu. Namun ada beberapa orang
yang lebih memilih menyerahkan konsep hunian berikut pernak-perniknya pada
orang yang lebih mengetahui akan hal itu. Jadi akhirnya mereka lebih memilih
tinggal dan membeli properti berupa apartemen.
Apartemen
Apartemen merupakan salah satu bentuk hunian yang sangat diminati oleh kaum milenial mungkin juga termasuk kamu, sebab segala sesuatu tentang konsep hunian sudah dipikirkan dan diperhatikan oleh pihak pengembang, jadi kamu tinggal terima beres.
Bila kamu ingin membeli apartemen boleh dong kunjungi situs jual apartemen dan buat kamu yang menginginkan apartemen lokasi Jakarta Pusat boleh juga kunjungi website jual apartemen di Jakarta Pusat, tinggal pilih mana yang sesuai dengan keinginan dan kemampuan secara finansial.
Dan kamu juga perlu ketahui beberapa tipe aparteman yang pas buat kebutuhan kamu dan sesuai dengan keinginan.
Ada Beberapa Tipe Apartemen:
1. Tipe Apartemen Studio
Tipe ini terdiri dari satu
ruangan yang besar tanpa sekat satu-satunya ruang yang terpisah adalah kamar
mandi.
Tipe ini memiliki fungsi beragam yaitu sebagai kamar tidur, ruang makan, tempat kerja sekaligus ruang tamu sedangkan dapur hanya dipisah oleh lemari atau meja saja.
2. Tipe Alcove Studio
Tipe apartemen ini memiliki bentuk L dan memiliki 2 sekat sehingga mempunyai ruang tambahan yang bisa digunakan untuk tempat tidur atau untuk kebutuhan lain.
3. Tipe Loft
Tipe apartemen ini memiliki langit-langit yang cukup tinggi disertai sebuah loft atau loteng bisa digunakan sebagai kamar atau tempat penyimpanan.
4. Tipe Apartemen 1,2 dan 3
Tipe ini biasanya digunakan bagi mereka yang sudah berumah tangga atau tinggal bersama teman. Jenis ini memiliki sekat yang memisahkan setiap ruang didalamnya.
5. Tipe Convertible
Apartemen tipe ini memiliki ukuran yang lebih besar terdapat dinding pemisah yang digunakan untuk berbagai keperluan. Selain itu kelebihan dari dinding pemisah adalah diatasnya bisa digunakan sebagai tempat penyimpanan barang.
6. Tipe Garden
Sesuai namanya tipe ini memiliki bagian kebun (garden) atau merusak tipe yang menghadap ke taman atau garden.
7. Tipe Penthouse
Tipe apartemen ini sangat populer di luar negeri biasanya dibangun di lantai tertinggi sebuah bangunan. Apartemen tipe ini memiliki luas bangunan yang berbeda serta memiliki fasilitas canggih seperti lift pribadi.
Nah, kamu akan memilih
tinggal di apartemen atau di rumah biasa perlu diperhatikan beberapa hal diatas
yang pasti semua harus mampu memberikan rasa nyaman, aman dan sehat. Jadikan apartemenmu Istanamu sehingga saat kamu tiba disana kamu akan menemukan kebahagiaan.
Sampai bertemu di artikel saya
berikutnya, bye!
banyak pertimbangannya ya, dan apartemen sekarang mulai diminati
BalasHapussaya pernah tinggal setahun di apartemen tipe studio di Jakarta.
BalasHapusPlusnya, posisinya sangat strategis, di depan mall, di depan halte transjakarta, di samping halte LRT, tidak ada kecoa atau semut, sirkulasi Udara baik.
Minusnya, banjir (akses putus tapi karena di lantai 29 tetap aman), parkiran outdoor, tidak ada area bermain untuk anak kecil, berisik saat macet karena posisi menghadap jalan raya.
Sepertinya tinggal di apartemen lebih menarik kakak untuk aku yang memang kurang paham soal style rumah dan pernak-pernik nya. Enaknya sih terima beres juga.
BalasHapusHai mba Erly, aku jadi ngebayangin penthouse deh, eh ada drakor yang judulnya penthouse juga kan yaa?
BalasHapusaku punya pengalaman tinggal di apartemen sih dulu, dan mayan enak dengan segala kemudahan fasilitas yang ada
Hunian apartemen yang jadi istana perlu sekali dalam mendesign dan menatanya. Iya harus pinter sekali beli apartemen yang sesuai kebutuhan anak milenial
BalasHapusoh ada tipe-tipenya juga ya mba kirain sama semua kalau apartemen, dulu suami pas kerja di Jakarta di apartemen sepertinya masuk tipe 1,2 dan 3 deh
BalasHapusApartemen memang bisa jadi solusi ya mbak di saat skrng harga rumah semakin mahal. Kalau utk single memang milih unit yang kecil aja ya mbak selain karena simple , beberesnya jg ga perlu repot. hehehe
BalasHapusKeamanan itu yang paling prioritas buatku. Soalnya, banyak kejadian kurang menyenangkan yang terjadi di apartemen dengan keamanan minim. Tapi, asiknya di apartemen itu karena perabotannya udah tersedia. Jadi tinggal masuk aja.
BalasHapusKomentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapusLingkungan jadi faktor penting sih dalam memilih hunian. Apartemen juga cocok, tapi lebih suka dijadikan investasi. Kalau hunian senang yang bisa bertetangga dengan baik.
BalasHapussebenernya tinggal di apartemen itu praktis banget, apalagi kalau tempatnya straategis dan nyaman. Cuman saya probadi masih memilih rumah tinffal karena takut ketinggian. Dulu pernah tinggal di apartemen cuman kuat seminggu
BalasHapusApartemen ini bisa utuk investasi juga ya apalgi jika lokasinya strategis pasti banyak peminatnya keren emang apartemen itu ya kak
BalasHapusTinggal di apartement memang serasa tinggal di istana. Apalagi lokasinya memang lebih tinggi dari yang lainnya. Pengen punya yang tipe garden agar puas bertanam....
BalasHapusMemiliki hunian pastinya mau yang bikin nyaman ya kak, saya belum pernah tinggal di apartemen ��, tapi jadi tertarik nih
BalasHapusKalau diminta memilih saya lebih pilih menyerahkan konsep hunian berikut pernak-perniknya pada orang yang lebih mengetahui akan hal desain, terutama jika itu apartemen. Mending yang fully furnished saja, jadi tinggal angkat kper ke sana
BalasHapusBener dehh sekarang emangg lebih efisien apartment yaa. Udah gitu fully furnished lagi. Jadi kita taunya udah jadi ajaa. Ngga ribet buat orang sepertiku hehe
BalasHapusPengen sebenaenya pumya aprtment. Soalnya saya gak bisa stay jauh dr kota. Sedang hunian murah ada jauh dr kota. Moga saya kelak mampu beli aprtmwnt hehe
BalasHapusEnaknya apartemen itu, bisa disewain dadakan. Hehehe. Adik saya dulu skeitar 2016 beli apartemen, trus sekarang udah nikah dan tinggal sama suami. Apartemennya gak dijual, tapi disewain. Banyak yg minat loh.
BalasHapusHal yang perlu diperhatikan dalam mencari hunian yang nyaman ada satu lagi kak, diusahakan suasana sekitar tidak ada yang nyinyir dan banyak omong sampai bikin kita sebal, hehe. Bercanda. Kalau apartemen pasti ada fasilitas dan kondisi yang oke ya.
BalasHapusWah bener bgt nih mbak.. makin banyak pertimbangan ya buat milih apartment, kalo aku lebih prefer untuk milih yang strategis apalagi deket toll, mall, sekolah, tempat ibadah
BalasHapusDlu prtama kali harus pindah ke Jkt sempat mikir milih tinggal di apartemen, tpi mikir kasian anak ruangnya terbatas bgt dan lebih repot jga rasanya
BalasHapussekarang apartemen emang jadi pilihan tepat baik untuk hunian dan investasi ya?
BalasHapusterlebih jika letaknya strategis,
wah kalo punya tabungan mending beli apartemen aja
Di jaman minim lahan kek gini emang kaum milenial lebih memilih hunian apartemen deh. Selain praktis, juga minimalis. Apartemen juga cocok banget buat investasi ke depannya.
BalasHapusSepakat soal pertimbangan memilih hunian terutama nomor 5, syukur-syukur ada bank sampah terdekat . Btw Aku baru tahu ada tipe apartemen ppenthouseauto keingetan judul drama, eh iya bukan yah XD
BalasHapusBanyak juga yang harus dipertimbangan buat milih apartemen ini ya, Ka.
BalasHapusUntungnya dimudahkan dengan kehadiran situs-situs jual apartemen yang bikin proses milih apartemen lebih mudah dan menarik
Iy banget nih, mau tinggal di apartemen or rumah biasa yang terpenting adalah keamanan dan kenyamanannya.
BalasHapusKarena istana yang kita bangun tempat istirahatbdan berpulang menikmati kebersamaan dengan kelurga.
Pengelolaan sampah dan limbah jadi faktor penting juga yang perlu diperhatikan di hunian yg kita tinggali
BalasHapusDulu sebelum menikah, saya lebih prefer milih tinggal di apartemen. Namun setelah menikah, malah lebih suka rumah. Mungkin karena privacy dan nggak ribet sama aturan apartemen kaya nggak boleh ada suara bising di jam jam tertentu. Belum lagi kalau penghuni apartemen kebanyakan lansia, duh suka ribet banget.
BalasHapusCuman biaya pemeliharaan rumah memang jauh lebih mahal dibandingkan apartemen.
Tinggal di apartemen perlu banyak pertimbangan ya, apalagi soal kenyamanan jadi prioritas
BalasHapusTernyata banyak juga tipe-tipe apartemen itu ya mbak. Hanya sebagian yang aku ketahui. Sama seperti rumah, apartemen punya plus minusnya tersendiri. setuju banget nih kalimat penutupnya perlu diperhatikan beberapa hal baik dalam memilih tempat tinggal agar memberikan rasa nyaman, aman dan sehat bagi kita sebagi penghuninya..
BalasHapusJika tinggal di kota besar, semacam Jakarta atau Surabaya, memang tinggal di apartemen bisa jadi pilihan yang tepat dan lebih murah dibanding harus beli rumah ya mbak. Penjagaan 24 jam tentu membuat kondisi apartemen terjamin keamanannya
BalasHapusAku udah hampir dua tahun tinggal di apartemen. Dari segi lokasi memang enak banget karena strategis, tapi kangen tinggal di lahan yang lebih luas daripada apartemen hehee
BalasHapusAku dari dulu belum pernah sih ke apartment. Cuma bapak Ibuku pernah gitu tinggal di apartemen waktu masih di Hongkong, kayaknya seru ya mba apalagi kalau buat lajang sepertiku, tipe studio udah asik gitu.
BalasHapusKalau udah nikah, ya maunya yang Penthouse dooong mwkwkwk
Bagi saya yang tinggal di padat penduduk kadang kepikiran juga untuk cari apartemen suatu hari, selain buat investasi apartemen dengan lokasi strategis dekat kantor membuat semangat kerja karena lebih dekat.
BalasHapusBener banget salah satu hal yang harus diperhatikan adalah strategis ya, apalagi buat yang punya anak-anak, bisa cari yang dekat sekolahnya juga
BalasHapus