Di sebuah pusat
pergudangan, tempat berbelanja kebutuhan dalam jumlah besar terkadang kita menjumpai ada forklift yang juga sedang dioperasikan
untuk mengangkut barang yang stoknya menipis di rak . Sekilas saat
memperhatikan sopir forklift mengoperasikan kendaraannya terbesit dalam
pikiran, apakah pengoperasiannya lebih sulit daripada kita menyetir mobil sebab
saat itu kita juga terkadang melihat sopir forklift juga mengangkat barang pada ketinggian tertentu, baiklah mari kita cari tahu tentang forklift lebih dalam.
Forklift disebut juga truk garpu, merupakan
truk industri yang berfungsi sebagai alat untuk mengangkat dan memindahkan
material dalam jangka pendek dan ketinggian tertentu. Forklift yang kita jumpai
di pergudangan atau biasanya di pusat retail dan grosir menggunakan bahan bakar
baterai dimana baterai tidak menghasilkan asap yang dapat menimbulkan polusi
dalam ruangan yang pasti akan sangat menggangu perusahaan sebab forklift jenis
ini biasanya digunakan pada perusahaan garmen, makanan dan minuman serta
berbagai perusahaan lain yang mengharuskan ruang bebas asap atau polusi.
Forklift dibedakan menjadi 2 jenis yaitu:
1. Automatic Transmission Forklift
Forklift jenis ini tentu pengoperasiannya lebih mudah, yang membedakan dengan forklift manual terletak pada tuas handlenya.
2. Manual Transmission Forklift
Forklift jenis ini pada umumnya
memiliki pedal seperti mobil, ada pedal gas, kopling dan rem. Tentunya pengoperasian
forklift jenis ini lebih sulit daripada pengoperasian forklift model automatic.
Di awal sempat kita bayangkan bagaimana para sopir forklift menjaga keseimbangan saat mereka mengoperasikan forklift yang sedang mengangkat barang pada ketinggian tertentu. Jawabannya ada pada penjelasan berikut.
Tentang Forklift
1.Forklift memiliki sepasang garpu kurang lebih 3 meter yang memiliki fungsi sebagai alat yang mengangkat dan menurunkan barang.
2. Forklift memiliki mast yang merupakan 2 besi tebal yang berhubungan dengan sistem hidrolik.
3. Forklift juga memiliki overhead guard yang berfungsi sebagai pelindung sopir dari bahaya kecelakaan yang tidak diinginkan saat mengangkat atau menurunkan barang sehingga terhindar dari benda jatuh.
4.Forklift juga memiliki apa yang disebut dengan counterweight yang berfungsi sebagai penyeimbang beban.
Nah dari penjelasan diatas kita menjadi paham tentang bagaimana forklift bisa menjaga keseimbangan saat mengangkat dan menurunkan barang. Sekarang kita masuk ke komponen penting forklift sebagai sumber energi forklift.
Traction Battery
Baterai traksi adalah sumber tenaga untuk penggerak listrik dalam aplikasi seperti kendaraan jalan raya, lokomotif, forklift industri juga penanganan mekanisme.
Keunggulan Aki Forklift GS Yuasa
Forklift GS Yuasa adalah merek aki forklift yang
terpercaya di Asia serta memiliki kualitas terbaik dan mampu bersaing di
kelasnya. Tentu tiap aki forklift GS Yuasa terbuat dari bahan dengan standar
yang memiliki kualitas tinggi agar menghasilkan aki dengan kualitas terbaik.
Keunggulan aki Forklift GS Yuasa terletak pada kemudahan pemakaian dan perawatan, hanya perlu plug and play tanpa memerlukan alat khusus untuk memasang aki. Perawatan pun cukup mudah yaitu indikator pada aki dan pelampung pada tiap sel, pastikan air aki cukup saat digunakan agar umur pakai aki lebih lama.
Kemudahan Pemesanan Aki Forklift GS Yuasa
Pemesanan aki Forklift bisa dilakukan di Wijaya EQUIPMENTS dengan mudah dengan cukup memberikan segala informasi yang
dibutuhkan maka anda akan mendapatkan aki dengan spesifikasi sesuai dengan yang
dibutuhkan. Berbagai informasi yang dibutuhkan antara lain, merk forklift, type
forklift dan kapasitas aki.
Mengapa Pilih Aki GS Yuasa?
1. 1. Terbuat dari bahan berkualitas
2. Mudah dirawat dan mudah dipergunakan.
3. Cocok dugunakan diberbagai merek forklift electric atau reach truck anda
4. dapat digunakan diberbagai aplikasi material handling equipment tenaga lisstrik
5. memiliki cycle sebanyak 1.500 (cocokuntuk penggunaan waktu panjang)
6. Plat positif berbentuk tabung dan dilapisi fiber glass
7. memiliki indikator yang mudah dibaca.
8. Separator aki Yuasa ditata secara zig zag untuk menghindari terjadinya short antar plat positif dan negatif.
Keuntungan membeli aki Yuasa di WIJAYA EQUIPMENTS:
1. Harga lebih murah.
2. Kualitas produk terjamin.
3. Garansi terbaik dikelasnya.
4. Layanan purna jual yang mengutamakan kepuasan pelanggan.
5. Battery tinggal pasang dan gunakan ( plug and play).
6. Durasi pengiriman lebih cepat dan menjangkau seluruh wilayah Indonesia.
7. Ada free training cara pemakaian aki Yuasa dan perawatan aki Yuasa.
8. Free ongkir di kota-kota tertentu Jabodetabek dan Bandung.
Demikian pentingnya memilih produk dengan
kualitas terbaik dan terpercaya sebab Traction Battery merupakan komponen
penting dalam forklift yang merupakan sumber daya energi dan aki Yuasa menjawab
semua kebutuhan itu, dapatkan kebutuhan aki Yuasa anda di Wijaya EQUIPMENTS.
Kualitas dari GS udah gak diragukan lagi karena anak perusahaan dari astra
BalasHapusSelama ini saya nggak tau bahan bakar yang digunakan forklift, dan nggak kepikiran juga bahan bakarnya. Eh ternyata pakai tenaga baterai. Iya sih pakai baterai sangat nyaman. Coba kalau pakai bensin, pasti seluruh ruangan ngebul gara-gara asap dari forklift. Berarti forklift nggak punya knalpot ya??
BalasHapusAki merek GS Yuasa sih nggak perlu diragukan lagi kualitasnya, sudah banyak yang pakai brand terkenal ini, karena mutunya terjamin dengan baik.
Nice share Mba...
Dulu pernah beberapa tahun kerja bantu2 paman di gudang yang isinya banyak makanan siap distribusi. Makanan dari lantai bawah dinaikan ke atas pake Forklift ini karena jumlahnya banyak dan tentu kalo pakai tenaga manusia pastinya repot karena karungan dan ada yang gardusan.
BalasHapusSetahuku memang kebanyakan forklift ini banyak yang pake baterai sebagai langkah bijak untuk mencegah asap2 yang kaya akan kandungan gas2 toksik/beracun.
Soal baterainya memang bagus pake merek GS Yuasa dan memang juga dipake oleh gudang dulu waktu saya kerja. Thanks for sharingnya ya kak, mantap..
Baru tau baterai forklift khusus
BalasHapusHe he lebih tepatnya saya baru tau seluk beluk forklift sesudah baca tulisan Erly yang informatif ini
Terimakasih banget ya
Aki Yuasa ini apakah untuk mobil? Maaf masih ragu-ragu karena belum jelas. Saya juga bingung hubungan antara forlift dengan akinya. Apakah forklift berfungsi untuk membawa akinya? Thanks atas infonya.
BalasHapussalah satu bacaan paling informatifku minggu ini, selama ini hanya memandang foklift secara sekilas, ternyata ada jenisnya juga. Pakai GS Yuasa praktis ya tinggal play and play, butuh daya yang besar soalnya
BalasHapusHanya dengan melihat merek produknya, produk ini sudah pasti bisa dipercaya. GS Yuasa kan memang "main" di aki dan sudah dikenal pula brand ini.
BalasHapusmakasih infonya
BalasHapusJadi teringat dulu waktu kerja di sebuah perusahaan, hanya lihat orang yang mengoperasikan forklifts. Ternyata pakai aki yach. Memang dalam pemilihan part harus lebih hati-hati cari yang memang bagus kualitasnya. Terimakasih sharingnya mba erly. Jadi tahu nich tentang forklifts.
BalasHapusSo far GS Yuasa adalah pemian utama di kelasnya ya. Saya aja sampai gak bisa mikir selain GS Yuasa emangnya ada merek apa lagi? Hehehe.
BalasHapusSering lihat sih forklift seliweran di toko besar, tapi engga kepikir bahwa bahan bakarnya pakai aki. Akinya pun khusus ya...
BalasHapusPantes engga ada bunyinya gitu kalau seliweran...Makasih artikelnya...
Jujur aja, aku baru tau kalau alat angkat2 itu namanya Forklift ðŸ¤
BalasHapusSelama ini cuma liat seliweran aja. Ngomong2 soal AKI, aku taunya cuma buat nyalain TV jaman baheula. Eh, ternyata buat gerakan Forklift juga. Nambah ilmu banget artikelnya.
Aki Yuasa memang terkenal kualitasnya bagus sejak dulu ya...selama ini juga sering bertanya-tanya...itu alat yang selalu ada di pusat grosiran itu sumber energinya apaðŸ¤
BalasHapusSenangnya jika ada Ada free training cara pemakaian aki Yuasa dan perawatan aki Yuasa. Sehingga memudahkan pembeli nanti. Apalagi ada free ongkir di kota-kota tertentu Jabodetabek dan Bandung...makin membantu pasti!
BalasHapusBaru tau loh forklift ini battery operated. Hehehe.. aku pikir pake BBM biasa. Anakku yang nomer satu pas kecilnya sukak banget sama mainan miniaturnya forklift. Keren katanya bisa angkat barang ke sana sini.
BalasHapusJujur baru tahu alat itu namanya forklift. Selama ini sering lihat kalo d pusat perbelanjaan grosir gitu tapi ngga ngeuh namanya hehe.
BalasHapusLumayan banget ada fasilitas free ongkir untuk Bandung. Dan terima kasih atas informasinya.
BalasHapusjujur,vselama ini saya nggak tau bahan bakar yang digunakan forklift, nggak pernah kepikiran juga bahan bakarnya. Ternyata pakai tenaga baterai ya
BalasHapuspadahal sering lihat di pusat perbelanjaan
Forklift ini biasa diliat di supermarket kalo aku. Kurang paham merk atau brand terkenal utk produk ini tapi Yuasa udah familiar nih
BalasHapusTernyata Forklift ada jenis-jenis nya ya, jadi bisa disesuaikan dengan fungsi masing-masing apa yang kita butuhkan untuk menunjang pekerjaan
BalasHapusBaru tau kalau forklift pakai tenaga baterai. Kirain pakai bahan bakar fosil seperti mobil kebanyakan. Jadinya minim asap dan nggak bikin polusi udara juga ya.
BalasHapusPernah denger kakak sepupu bahas aki forklift ini. Beneran ga paham. Tapi baca ini jadi tahu sedikit nih dengan keuntungannya juga
BalasHapusGS memang udah terkenal ya aki forkliftnya. Makasih infonya :)
BalasHapusdulu pernah nonton upin ipin dan sering lihat forklift ini ternyata dia menggunakan bahan bakar aki yaa, sangat informatif banget mba terima kasih tulisannya
BalasHapusKalo bicara AKI aku selalu ingatnya merek yuasa. Ternyata tersedia untuk banyak macam kendaraan ya, termasuk untuk forklift yang ada di pabrik- pabrik
BalasHapusMantep banget kak. Harga murah tapi produk terjamin kualitasnya. Terima kasih atas infonya kak.
BalasHapusYa ampun aku baru tahu kalau forklift ini dijalankan pakai tenaga aki,ya ternyata. Asli baru kepikiran. Haha. Berarti untuk 1 forklift itu perlunya 10 aki lebih ya, kayaknya?
BalasHapusBaru tahu nih mb, kenapa separator aki ditata secara zig zag, ternyata untuk menghindari terjadinya short antar plat positif dan negatif.
BalasHapusNice sharing, mb.
wah iya ya, harganya terjangkau :D terimakasih infonya ya kak
BalasHapusWah, merk aki yang memang sudah dikenal kualitasnya sih ini. Tahan lama dan produknya cukup awet gitu
BalasHapus